Kabar Bisnis

Bank BSI Cabang Langsa Menyelenggarakan Acara Bazar UMKM

MaliqNews.Com | Aceh Langsa — Bank BSI Cabang Langsa belum lama ini telah menyelenggarakan acara Bazar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Acara bazar tersebut di laksanakan di kota Langsa, tepatnya di lapangan belakang kota Langsa.

Turut hadir dalam acara bazar UMKM itu antara lain adalah, Bapak Arya Sinulingga, Kapolres Langsa, Sekda, Dandim 0104 dan segenap unsur pemerintahan yang terkait sekaligus peserta UMKM.

Dalam kesempatan yang singkat, Kj.Ratna menyampaikan, “kami dari pembina UMKM sangat berterima kasih atas kehadiran dan partisipasi saudar untuk memberi dukungan terhadap UMKM.

Berkat dukungan saudaralah maka UMKM sudah semakin berkembang di tanah air ini.

Untuk itu, pinta Kj.Ratna,
Kita harus bergerak dan kita juga perlu kerja keras untuk memajukan UMKM.

Usaha Mikro Kecil Menengah(UMKM) semata-mata bergerak di bidang usaha, dengan tujuan untuk mendongkrak ekonomi rakyat.

Dengan kita bangkitkan UMKM di Indonesia ini, paling tidak kita telah membuka peluang lapangan kerja bagi yang mau bergabung dalam UMKM ini, sebut Kj.Ratna.

Alhamdulillah, berkat kerja keras para rekan-rekan yang telah bergabung dalam rumah tangga UMKM,kini semakin berkembang dan maju, dan nantinya kita akan berusaha semaksimal mungkin agar UMKM ini mampu melahirkan produksi sampai ke tingkat Internasional, pinta Kj.Ratna.

Di samping itu sekretaris Daerah Langsa(Sekda) Ir.Said Mahdum Majid juga angkat bicara, ia sangat antusias dan sangat mendukung penuh untuk memajukan Usaha Mikro Kecil Menengah(UMKM) dari berbagai sektor dan akan terus mensuport pihak yang terkait agar terus bergerak dan kerja keras guna membina serta memberikan pelatihan terhadap anggota UMKM.

Tanpa adanya pelatihan dan pembinaan khusus, mungkin UMKM ini akan berjalan lambat, untuk itu mari kita dongkrak mereka agar seriusdan juga lebih semangat untuk membawa UMKM ke jenjang yang lebih baik,serta membuahkan hasil yang sangat maksimal mulai dari kemesan hingga ke pemasaran, Insyaallah di tahun yang akan datang ini produk UMKM mampu menerobos ke tingkat Internasional, tutup Said Mahdum.

Penulis:M.Nasir.SH.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *